Satresnarkoba Polres Magetan Gelar Tasyakuran dan Doa Bersama Tahanan

    Satresnarkoba Polres Magetan Gelar Tasyakuran dan Doa Bersama Tahanan

    MAGETAN - Dalam rangka mensyukuri segala pencapaian dan memohon keselamatan, Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) Polres Magetan menggelar acara selamatan dan doa bersama. 

    Acara ini dihadiri oleh seluruh anggota Sat Resnarkoba dan para tahanan, dengan tujuan mewujudkan satuan yang tegas, tepat, tuntas, unggul, dan profesional dalam melaksanakan tugas pelayanan kepolisian di bidang Reserse narkoba.

    Doa bersama yang dipimpin oleh Ustad AKP Danang berlangsung khidmat. 

    Suasana kebersamaan dan kekeluargaan terasa sangat kental, mempererat hubungan antara anggota kepolisian dan para tahanan. 

    Acara ini juga diharapkan dapat menjadi sarana introspeksi dan peningkatan spiritualitas bagi semua yang hadir.

    Iptu Putut Yuger Asmoro, S.H., M.Si., selaku Kasat Resnarkoba yang mewakili Kapolres Magetan AKBP Satria Permana, SH, SIK, MIT, MIK, menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama ini wujud syukur yang bertepatan dengan pergantian tahun baru Islam di bulan Muharram 1446 H.

    "Acara ini merupakan bentuk rasa syukur kita atas perlindungan dan bimbingan dari Tuhan Yang Maha Esa. Kita berharap dengan doa bersama ini, kita semua diberi keselamatan dan kelancaran dalam menjalankan tugas sehari-hari, " ujar Iptu Putut.

    Lebih lanjut, Iptu Putut Yuger Asmoro menambahkan, pihaknya berkomitmen untuk terus meningkatkan profesionalisme dalam pelayanan kepolisian, khususnya dalam pemberantasan narkoba. 

    Kegiatan seperti ini diharapkan dapat menambah semangat dan motivasi kami dalam menjalankan tugas dengan lebih baik lagi.

    Kapolres Magetan, AKBP Satria Permana, melalui Iptu Putut, juga mengharapkan bahwa acara selamatan dan doa bersama ini dapat menjadi momentum untuk memperkuat tekad dan komitmen Sat Resnarkoba dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah Magetan. 

    "Kita semua berharap agar pelaksanaan tugas Sat Resnarkoba Polres Magetan selalu berjalan dengan aman, selamat, dan lancar, " katanya.

    Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan antara anggota kepolisian dan tahanan, sehingga tercipta suasana yang kondusif dalam upaya penegakan hukum. 

    Dengan semangat kebersamaan dan doa yang dipanjatkan, diharapkan Sat Resnarkoba Polres Magetan dapat terus berprestasi dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

    Acara selamatan dan doa bersama ini diakhiri dengan makan bersama, yang semakin menambah keakraban dan kebersamaan di antara semua yang hadir. 

    Diharapkan, kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas pelayanan dan pengabdian Sat Resnarkoba Polres Magetan kepada masyarakat. (*)

    magetan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Sinergitas TNI-Polri Kapolres Magetan dan...

    Artikel Berikutnya

    Soliditas Penegak Hukum Polres Magetan Kirim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polri Kolaborasi Dengan Royal Thai Police Tangkap Bandar Narkoba DPO Red Notice di Bangkok, Thailand

    Ikuti Kami